Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kata Ucapan Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018

Presiden Joko Widodo telah menetapkan tanggal 22 Oktober 2015 sebagai hari santri nasional (HSN). Penetapan ini tentu menjadi berita yang menggembirakan umat Islam, khususnya mereka yang terlibat langsung dengan dunia santri: para ulama, orang tua para santri, dan lingkungan di sekitar pondok pesantren.

Keseriusan pemerintah Republik Indonesia dalam mengoptimalkan potensi besar kaum santri perlu ditindaklanjuti oleh kalangan umat Islam. Sebagai umat beragama mayoritas di Indonesia, umat Islam memiliki energi yang besar untuk membangun bangsa Indonesia.

Sinergi antara pemerintah dan pondok pesantren diharapkan mampu melahirkan kemajuan-kemajuan yang berarti bagi bangsa Indonesia. Butuh perjuangan panjang untuk itu, namun kita semua perlu yakin bahwa semua itu akan terlaksana. Cita-cita dunia pesantren untuk terlibat dalam pembangunan sumber daya manusia sangat perlu kita dukung.

Penetapan hari santri tersebut disambut antusias oleh banyak pihak. Dasar penetapan tanggal penetapan hari santri tersebut adalah Resolusi Jihad yang dipimpin oleh K.H. Hasyim Asyari. Sedangkan makna dari penetapan hari santri tersebut bahwa penetapan Hari Santri Nasional itu bagian dari bentuk apresiasi atau pengakuan negara terhadap peran santri dalam perjuangan kemerdekaan dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Untuk menyemarakkan Hari santri yang diperingati pada 22 Oktober 2018 ini, di bawah ini saya kumpulkan beberapa kata ucapan hari santri nasional, yang mudah-mudahan bermanfaat bagi bapak ibuk pembaca blog ini.




Menjadi Santri adalah pilihan hidup, ia adalah jalan untuk menapaki jejak Rasulullah Salallahu Alaihi Wassalam. Tempuhlah dan gapailah kesempurnaan hidup dunia dan akhirat dengan menjadi Santri sepanjang hayat. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018

Sejuta benang terpisah dari orang tua. Hidup di pondok pesantren, takzim di hadapan kiai tuk menempuh ilmu demi masa depan dunia dan akhirat. Menjadi santri, upaya memperbaiki diri dan bangsa ini. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Biarkan langkah kaki menapaki jejak para kiai dan alim ulama negeri ini, dengan menjadi santri. Tak banyak yang kucita-citakan selain meneladani Rasulullah dan mengabdi pada negeri ini. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Berbekal niat lurus dan suci, setelah kucium punggung tanganmu, ayah ibu, kulangkahkan kakiku memasuki gerbang pesantren, doakanlah agar aku selalu rajin, ulet dan tangguh menghadapi kehidupan di pesantren, sebagai bekal kelak hidup di masa depan. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018

Kesejatian dan keabadian itulah yang menjadi dasar keyakinanku untuk menjadi santri. Kehidupan dunia lalui dengan sungguh-sungguh dengan keyakinan tersebut. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Hari santri menjadi sangat penting sebagai pengingat bahwa umat Islam sudah berperan sejak dulu dalam perjuangan mengusir penjajah, kini saatnya kita buktikan bahwa umat Islam juga memiliki peran dalam pembangunan sumber daya manusia maupun sumber daya alam Indonesia.


Menjadi Santri menjadi pilihan hati, karena tak ada lagi yang mengajakku tuk hidup seimbang di dua negeri, dunia dan akhirat. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Berbekal doa restu ayah ibu, yang mengantar menemui kiai, kuyakinkan diri untuk menjadi santri. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Menjadi santri bukan untuk menjadi sok suci. Menjadi santri bukan agar  menjadi manusia yang eksklusif. Menjadi santri adalah upaya menjadi manusia sejati dan meneladani Rasulullah Muhammad. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Semoga dengan perayaan hari santri Nasional. Kita mampu mengingat peristiwa Resolusi Jihad yang dipimpin oleh Kiai Hasyim Asyari bersama para Kiai dalam mengusir penjajah. Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018.

Makna penting hari santri bagi santri adalah agar para santri mengerti dan memahami bahwa mereka adalah bagian dari bangsa Indonesia yang memiliki kewajiban suci menjaga bangsa dan negara dari berbagai ancaman. Selamat hari santri Nasional 22 Oktober 2018.

Posting Komentar untuk "Kata Ucapan Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018"