Puisi Becak untuk Anak SD
Becak, sarana transportasi yang sudah ada sejak puluhan tahun silam. Kini beberapa kota sudah melarang transportasi jenis ini, karena dianggap tidak manusiawi dan menjadi penyebab macet. Akan tetapi di beberap kota, becak sudah dimodifikasi sedemikian rupa dengan mesin.
Puisi di bawah ini adalah tentang becak
Ketika Becak Melaju
Perlahan-lahan
roda becak berputar
meninggalkan pasar
membawa kami menuju ke rumah
Di atas becak
yang sedang melaju
dengan pelan
Aku dan ibu duduk
berdampingan
naik becak memang menyenangkan
pelan-pelan sehingga aku bisa melihat
pemandangan di sekeliling jalan
namun
aku kasihan dengan
bapak tukang becak
yang mengayuh
dengan berpeluh keringat
Semoga selalu sehat
Becak, Kendaraan Roda Tiga
Hari minggu kemarin
aku diajak ayah pergi ke kota
dengan naik bus
Kami berhenti di alun-alun
di dekatnya
tampak berkerumun kendaraan roda tiga
namanya becak
becak dijalankan dengan tenaga manusia
yang disebut tukang becak
tukang becak
mengandalkan tenaga fisik
untuk mengayuh becak
yang berpenumpang
Setiap hari bergelut mencari nafkah
dengan berburu calon penumpang
yang belum tentu mau naik becak
Mudah-mudahan tukang becak
selalu sehat walafiat
Becak Tua di antara Kendaraan Modern
Becak tua melaju di jalanan
berderit derit bunyinya
kala hendak berhenti di perempatan lampu merah
lampu hijau menyala
mobil melaju segera
sepeda motor bergegas
sementara becak
tetap melaju pelan
di antara kendaraan modern bermesin
becak tetap melaju pelan
mencoba mencari penumpang
di antara angkutan mesin
yang jumlahnya semakin banyak
Becak tua, entah kapan bertahan
Posting Komentar untuk "Puisi Becak untuk Anak SD"